I Editor: Azan
Workshop "Scale Up Hub", Kabupaten Malang (7/12) |
Malang-Lembaga Pengembangan UMKM PDM Kabupaten Malang, menyelenggarakan kegiatan bagi pelaku UMKM, Sengkaling Convention Hall, Dau, Kabupaten Malang. Kegiatan yang di ikuti oleh 90 pelaku UMKM ini, bertujuan untuk membekali pelaku UMKM dalam Memasarkan dan mengembangkan produk-produk mereka.
Kegiatan ini juga memiliki berbagai agenda. mulai dari Bazar UMKM, Pengenalan sistem pemasaran, MoU dengan Stake holder penyedia sistem Pemasaran dan Kemitraan, presentasi pelaku UMKM, sosialisasi Dinas koperasi, serta Talk Show dengan Tema "Bongkar Rahasia Sukses UMKM".
Ketua LP-UMKM PWM Jawa Timur, Imam Sugiri, bahwa "kegiatan ini penting untuk mengenalkan Produk-produk lokal serta menjadikan Produk lokal sebagai komoditas utama dalam keseharian masayrakat terutama bagi warga Muhammadiyah". Di menambahkan "hal ini juga penting mengingat banyak warga Muhammadiyah yang masih memakai produk-produk yang non-lokal".
Bazar UMKM yang di hadirkan juga menjadi salah satu upaya bagi LP-UMKM Kabupaten Malang untuk mengenalkan produk-produk yang dihasilkan dari para pelaku UMKM di Wilayah Kabupaten Malang. sebagian besar dari para pelaku UMKM merupakan perwakilan dari PRA dan PRM dari Masing-masing Kecamatan. Produk-Produk yang dihasilkan dari UMKM ini hadir dari berbagi macam jenis produk, seperti obat-obatan herbal, jajanan dari daun Talas, produk kecantikan , Ecoprint yakni produk Fashion dari Kulit Kambing, serta produk-produk lainnya.
Agenda "SCALE UP HUB" juga menyediakan pengenalan terhadap Mitra-mitra dalam hal Pemasaran dan Pemodalan. PT. Aku Cinta Indonesia (ACI) dan PT. Bright Indonesia Seed Industry (BISI) menjadi salah satu mitra dari LP-UMKM PDM Kabupaten Malang. PT. ACI sebagai salah satu mitra dalam hal Sistem pemasaran menawarkan kepada Pelaku UMKM dalam memberikan Platfrom untuk menawarkan Produk-produk Pelaku UMKM. Kerjasama kemitraan dalam penyediaan sistem sudah mulai di uji coba dan SD Muhammadiyah 08 Dau berkesempatan melakukan ujicoba kemitraan ini dalam hal pembayaran SPP. Selain itu kerjasama dengan PT. BISI dalam penyediaan permodalan Bibit sudah mulai dilaksanakan melalui kemitraan penanaman bibit cabai dengan PCM Dau Kabupaten Malang.
Ketua LP-UMKM Kabupaten Malang, Bahtiar Effendi, berharap agar agenda ini menjadi salah satu wadah untuk memberikan pengarahan dan kemudahan dalam digitalisasi pemasaran, pemaksimalan lahan-lahan lewat kerja sama pembibitan, pengarahan dalam proses penerbitan izin-izin berusaha.
Komentar
Posting Komentar